Kita hidup terkadang tidak luput dari mempercayai adanya mitos dan tahayul yang sudah terlanjur di yakini secara turun temurun. Dan tema kita kali ini membahas seputar mitos yang sudah terlanjur di yakini sebagian orang
Tema tentang mitos kali ini hanya sebuah wacana dan kebenarannya belum bisa di pastikan. Adapun beberapa mitos yang sudah berkembang di masyarakat sebagai berikut:
1. Makna Kejadian
* anjing peliharaan melolong panjang di tengah malam tanda ada anggota keluarga yang sudah meninggal mengunjungi rumah anda
* anjing peliharaan melolong lewat tengah malam ada jin gentayangan sedang berkeliaran di sekitar rumah kita
* anjing peliharaan bersuara perlahan sambil kepalanya menunduk dan bulunya berdiri sebagian di malam hari berarti ada kedatangan arwah yang terdeteksi si anjing
* bayi di hinggapi kupu-kupu pada malam jumat berarti arwah sang kakek datang mengunjungi si jabang bayi
2. Makna Saran Ataupun Larangan
* disarankan untuk berdehem ketika melewati perempatan di malam hari agar tidak di ganggu mahluk halus penunggu jalan tersebut
* di sarankan untuk mengadakan syukuran sebelum menempati rumah baru agar mahluk halus pindah ke tempat lain
* di sarankan untuk tidak membuat rumah kecil jauh di belakang dari rumah utama agar tidak di tempati roh jahat
* di sarankan bagi wanita yang sedang hamil untuk meletakkan gunting di bawah bantal ketika hendak tidur agar bayi dalam kandungannya jauh dari gangguan mahluk halus dan ilmu hitam
* di sarankan untuk tidak menyimpan tanah kuburan dimanapun karena akan menjadi tempat tinggal arwah yang tanah kuburannya di simpan
* di sarankan bagi wanita yang sedang hamil untuk menggantungkan pisau lipat kecil di bajunya agar terhindar dari gangguan mahluk halus
* di sarankan untuk menyimpan bawang merah, cabe merah dan kunyit di atas pintu rumah agar terhindar dari gangguan mahluk halus dan ilmu hitam
* di sarankan untuk menaruh bawang merah, cabe merah dan kacang hijau di tempat menyimpan uang agar terhindar dari pencurian oleh tuyul
* di sarankan menaruh celana bekas kakek di bawah bantal sang bayi agar terhindar dari gangguan mahluk halus
* di larang mencabut alis mata pada malam jumat kliwon karena menyebabkan datangnya mahluk halus
Beberapa mitos-mitos di atas bukan untuk di yakini dan belum teruji kebenarannya, meskipun banyak di yakini sebagian orang
No comments:
Post a Comment